Jamaah Calon Haji Jembrana Tambahan Dilepas Asisten III Sekda

JEMBRANA – Para jamaah calon haji kuota tambahan asal Kabupaten Jembrana dilepas Bupati Jembrana yang diwakili Asisten III Sekda Jembrana, Dwi Maharimbawa, di Masjid Baitul Mukhtafirin Polres Jembrana, Rabu (21/6/2023).

Kabupaten Jembrana mendapat kuota 9 jamaah haji dari total 36 orang tambahan seluruh kabupaten/kota di Provinsi Bali.

Asisten III Sekda Jembrana Dwi Maharimbawa, dalam sambutannya meminta para jamaah calon haji asal Jembrana agar selalu menjaga kesehatan selama pelaksanaan ibadah haji.

Ia juga meminta jamaah calon haji Jembrana untuk berdoa mudah-mudahan Jembrana menjadi lebih baik. “Menjadi Jembrana emas sesuai cita-citanya,” katanya.

Asisten III juga mendoakan para jamaah calon haji asal Jembrana kelak menjadi haji yang mabrur. “Semoga menjadi haji mabrur,” ujarnya.

Hadir dalam acara pelepasan jamaah calon haji kuota tambahan asal Jembrana tersebut Ketua MUI H. Tafsil, Pokli Sukirman yang juga didampingi oleh Ketua Forum Komunikasi Muslim Jembrana Eka Sabara.

Suasana pelepasan jamaah calon haji kuota tambahan ini dipenuhi isak tangis keluarga. Mereka saling berpelukan. Panitia tampak menjelaskan agar nanti saat bus tiba para pengantar jangan naik ke bus.

Para jamaah calon haji asal Jembrana berangkat menggunakan bus bersama para jamaah haji kuota tambahan lainnya dari seluruh Bali. Para keluarga mengantar mereka sampai Gilimanuk. (bs)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *