PW PERGUNU BALI LEPAS MAHASISWA PENERIMA BEASISWA 2021

BULELENG – PW PERGUNU Bali mengundang wali para calon mahasiswa peraih beasiswa PERGUNU dalam acara doa bersama secara virtual (16/9).

Tahun 2021 ini PW PERGUNU Bali mendapatkan keistimewaan dan kehormatan sebanyak 29 calon mahasiswa yang mendapat beasiswa dari PP PERGUNU. Terdiri dari 2 orang mahasiswa S3, 2 orang mahasiswa S2, dan 25 orang mahasiswa S1.

“Seluruh calon mahasiswa beasiswa PERGUNU asal Bali yang mengikuti seleksi tahun 2021  dinyatakan lulus,” ungkap Korwil IV PP Pergunu H. Lewa Karma, Senin (20/9).

Mereka akan menempuh pendidikan di Institut Kiai Haji Abdul Chalim, Pacet, Mojokerto yang berada di kompleks Pondok Pesantren Amanatul Ummah asuhan Prof. Dr. KH Asep Syaifuddin Chalim, MA.

Kiai Asep sendiri adalah Ketum PP PERGUNU, yaitu salah satu Badan Otonom Nahdlatul Ulama (Banom NU) yang beranggotakan guru dan akademisi pendidikan dari kalangan Nahdliyin.

Sebagai bentuk rasa syukur sekaligus penguatan persiapan keberangkatan, PW PERGUNU Bali menggelar doa dan pembekalan melalui daring. Doa bersama ini dihadiri oleh Koordinator Wilayah PERGUNU Bali-Nusra, H. Lewa Karma, M.Pd., yang menyampaikan agar para calon mahasiswa melengkapi segala persyaratan administrasi sebelum keberangkatan mereka pada 18 September 2021. Lewa juga mengingatkan orang tua/wali para mahasiswa tersebut agar ikut mendampingi dalam pengantaran/keberangkatan mahasantri.

“Kenapa mesti harus diantar orang tua wali? Kenapa? Memang bisa saja sih jika tidak, tetapi ini merupakan salah satu bentuk komitmen moral, sosial dan komitmen organisasi kita untuk memberikan rasa aman, rasa nyaman dan selamat kepada mahasiswa yang ada di Pacet nanti. Dan bersama-sama berjuang untuk jangka panjang,” jelasnya.

Menurut Lewa, sejak awal penerimaan beasiswa 2016 lalu, pengurus PW PERGUNU seperti Ustadz Sahlan tidak pernah absen selalu ikut mengantar mahasantri karena tanggung jawab organisasi. Mahasiswa tinggal duduk dengan tenang dan selamat ke tujuan.

“Itulah tanggung jawab beliau memfasilitasi kita, sehingga penerima beasiswa bisa berangkat menuju kampus dan pondok pesantren dengan sehat, aman, nyaman dan selamat. Itulah kenapa kita selalu mendorong bersama rombongan,” tegas Lewa.

Setelah sebelumnya diberikan pembekalan melalui zoom pada Jumat (17/9), semua mahasiswa melengkapi persyaratan administrasi termasuk rapid antigen. “Alhamdulillah, semua persyaratan daftar ulang dan perjalanan sudah aman,” kata M. Sahlan selaku Koordinator Beasiswa PW PERGUNU Bali.

Pada Sabtu (18/9), keberangkatan rombongan dibagi menjadi dua titik, yaitu bus 1 dari Denpasar dan bus 2 dari Singaraja. Rombongan bus 1 langsung dilepas oleh Ketua PW PERGUNU Bali, H. Makhfud. Sementara rombongan bus 2 dilepas oleh Korwil IV PP PERGUNU, H. Lewa Karma.

Dalam sambutannya, Ketua PW PERGUNU Provinsi Bali, H. Makhfud menyampaikan harapan semoga para calon mahasiswa dapat memanfaatkan kesempatan ini dengan baik, sehingga membawa manfaat bagi dirinya masing-masing, dan masyarakat Bali, khususnya warga Nahdliyin.

Di tempat terpisah Lewa Karma selaku Korwil IV PP PERGUNU juga memberikan motivasi sesaat melepas rombongan bus 2 di Singaraja didampingi oleh dewan penasehat, pengurus cabang dan PAC serta orang tua/wali. “Intinya berangkatlah kalian dengan niat ikhlas untuk menuntut ilmu agar memperoleh berkah di pesantren dan kampus,” tegas Lewa Karma. (bs)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *